Selasa, 23 September 2014

Wow….Di Kota Kobe Jepang, Semua Produk Makanan Halal Tersedia Di Toko Ini.


Bagi muslim luar negeri khususnya muslim Indonesia yang berada di jepang  tentu bingung buat belanja produk halal apa lagi harus tinggal dan hidup lama dijepang. Sebagai agama minoritas muslim dijepang membuat kebanyakan toko dijepang tentu tidak menjual/menyediakan makanan halal. Namun itu tidak berlaku bagi salah satu toko yang terdapat di kota kobe jepang.
Toko ini menjual semua produk halal tidak tanggung tanggung nama toko nya pun Kobe halal food. Aktivitas toko yang  buka sekitar mulai dari  jam 9.00-22.00 waktu daerah kobe jepang menjadi salah satu tempat buruan bagi warga muslim yang tinggal didaerah Osaka, Kyoto maupun kobe untuk berbelanja produk halal.
Produk halal yang dijual ditoko ini pun berasal dari berbagai macam Negara islam seperti Indonesia,malaysia dan timur tengah. tentunya tidak hanya barang halal instan saja yang dijual, barang mentah seperti daging ayam dan sapi pun tersedia ditoko ini.
Saat saya coba masuk berbelanja,memang benar adanya produk yang dijual adalah produk halal, tentunya produk halal Indonesia juga banyak tersedia ditoko ini. Dan saat saya mengobrol dengan slah seorang warga Indonesia eka bae yang  berbelanja ditoko ini mengatakan selain semua produknya halal harga produk yang ada ditoko ini juga tidak begitu mahal imbuhnya. jumat 29/08/14.
Meskipun pelayan toko adalah warga jepang sendiri dan hanya bisa berbahasa jepang  namun bagi warga asing tidak akan pernah mengalami kesulitan jika berbelanja ketempat ini meskipun tidak bisa berbahasa jepang. sikap ramah serta kejujuran dari pelayan toko ini siap melayani serta memanjakan  warga muslim yang datang  berbelanja.


Mau coba berbelanja ditoko ini silahkan datang berkunjung kekota kobe jepang………!!!