Selasa, 29 Juli 2014

Opor Ayam Lebaran Bagi Muslim Indonesia Diosaka Jepang

Opor Ayam Lebaran Bagi Muslim Indonesia Diosaka Jepang


Tanpa menu lebaran yang satu ini serasa tidaklah lengkap jika opor ayam belum hinggap dileher. Mungkin begitulah perumamaan opor ayam yang harus ada disetiap hari lebaran.
bagaimana tidak, setelah pelaksanaan salat id dan acara salam-salaman/silaturrahmi bersama muslim indonesia lainnya selesai, pihak KJRI osaka menyediakan makanan khas lebaran yaitu opor ayam kepada seluruh jamaah yang ada. Tidak tanggung-tangung meskipun harus mengantri hingga 1 jam lebih mengingat jumlah jamaah yang begitu banyak tidak menyurutkan keinginan jamaah untuk bisa mendapatkan makanan khas lebaran yang satu ini.
Menurut salah seorang jamaah tidak masalah meskipun harus mengantri hingga 1 jam, karena bagi saya seperti ada yang kurang jika tidak dapat memakan opor ayam dihari lebaran ungkapnya, dari pada harus pulang keindonesia butuh waktu berjam-jam tambahnya seraya tertawa. 28/07/14.

Namun diselah selah menunggu opor ayam untuk kebagian, banyak warga muslim indonesia lainnya yang membawa kue lebaran dan membagikan kepada yang lainnya.
Kehangatan kekeluargaan semakin terlihat saat diakhiri dengan acara makan opor ayam bersama seperti ini. Memang terdapat  sesuatu rasa yang berbeda jika opor ayam mampu hadir dihari lebaran dengan pasangan lontong/ketupat setianya.
Suasana kegembiraan dalam kehangatan kekeluargaan dihari kemenangan memang sangat terasa, mengingat kehadiran warga muslim indonesia yang sangat banyak dan tanpa kehadiran jamaah pelaksanaan salat id dan acara makan-makan seperti ini tentu tidak dapat terlaksanakan.